3 Januari Hari Kesehatan Pikiran dan Tubuh Sedunia Jadi Momen Jaga Mental-Fisik



RSI.com - Setiap 3 Januari, dunia memperingati Hari Kesehatan Pikiran dan Tubuh Internasional atau International Mind and Body Health Day.


Dilansir dari laman National Today, peringatan ini menjadi momentum penting untuk mengingatkan masyarakat akan eratnya hubungan antara kesehatan mental dan fisik, terutama di tengah kehidupan modern yang serbacepat dan penuh tekanan.


Hari ini mendorong individu untuk tidak hanya menjaga tubuh tetap sehat, tetapi juga memperhatikan kondisi pikiran dan emosi.


Sejarah dan Latar Belakang Peringatan


Peringatan Hari Kesehatan Pikiran dan Tubuh Internasional lahir dari kesadaran global bahwa kesehatan mental kerap terabaikan dibanding kesehatan fisik.


Padahal, stres, kecemasan, dan gangguan mental terbukti berdampak langsung pada kondisi tubuh, mulai dari gangguan tidur hingga penyakit kronis.


Sebaliknya, kondisi fisik yang buruk juga dapat memicu penurunan kesehatan mental dan kualitas hidup secara keseluruhan.


Makna dan Pentingnya Peringatan Hari Kesehatan Pikiran dan Tubuh Internasional


Hari Kesehatan Pikiran dan Tubuh Internasional menjadi pengingat bahwa kesejahteraan optimal hanya dapat tercapai jika tubuh dan pikiran dirawat secara seimbang.


Peringatan ini mengajak masyarakat menerapkan gaya hidup sehat secara menyeluruh, mulai dari olahraga dan pola makan seimbang hingga menjaga kesehatan mental melalui istirahat cukup, meditasi, terapi, atau berbagi cerita dengan orang terdekat.


Lebih dari sekadar peringatan tahunan, 3 Januari menjadi ajakan reflektif untuk menempatkan kesehatan fisik dan mental sebagai investasi jangka panjang bagi kualitas hidup.


Sumber: beritanasional.com